Mata Panda |
Penyebab Mata Panda Dan Cara Ampuh Mengatasinya
Penyebab Mata Panda Dan Cara Cepat Mengatasinya - Mata Panda adalah istilah yang dikaitkan dengan lingkar disekitar mata yang berwarna gelap serta area sekitar tampak menjadi kendur. Hal ini sering dikaitkan dengan kebiasaan tidur kurang baik atau jam tidur kurang. Walaupun ini menjadi salah satu faktornya, tetapi banyak faktor lain bisa mempengaruhinya. Istilah “mata panda” terdengar sangat menggemaskan, tetapi hal ini sebenarnya adalah masalah kesehatan yang perlu di perhatikan. Meskipun bukan hal serius, lingkaran hitam di area sekitar indra penglihatan bagi wanita akan sangat mengganggu penampilan. Banyak wanita menjadi tidak percaya diri dengan adanya lingkaran hitam ini dan memilih menggunakan peralatan makeup seperti concealer, powder foundation atau menggunakan highlighter untuk menyamarkan kantung mata. Namun, hal-hal tersebut hanya akan memberikan efek penampilan sementara. Sebelum mengatasi mata panda, terlebih dahulu harus Anda ketahui apa yang menjadi penyebab utama dari terjadinya lingkar hitam di sekitar indra penglihatan.
Baca Juga: Urutan Skincare Pagi dan Malam Agar Wajah Glowing
Penyebab Mata Panda
1. Kurang tidur Atau Pola Tidur Tidak Teratur
Ketika Anda tidak memiliki jam tidur yang cukup atau pola tidur tidak teratur, akan menyebabkan terjadinya pengumpulan darah di area bawah indra penglihatan. Dikarenakan pada area tersebut sangat tipis dan halus akan membuat mata terlihat bengkak. Selain itu dengan pola tidur kurang baik Anda akan sering merasa lelah serta menjadikan wajah Anda tampak kusam.
2. Sinar Matahari dan Sinar Layar
Walaupun sinar ini terbentuk secara alami, sinar matahari yang berlebih dapat memicu tubuh memproduksi melanin atau pigmen penggelapan kulit. Paparan sinar matahari pada area wajah juga dapat memicu terbentuknya lingkaran hitam melalui pigmentasi kulit. Selain itu, bagi Anda yang berkerja non stop didepan layar komputer ataupun memiliki hobi dengan smartphone, sinar dari layar juga harus dijadikan perhatian. Hal yang mungkin harus diwaspadai adalah efek radiasi sinar layar layar terhadap pembentukan lingkaran hitam di area indra penglihatan. Dengan banyak waktu yang dihabiskan didepan layar, dapat mengakibatkan kulit di area sekitar mata terbentuk lingkaran hitam.
3. Penuaan Kulit
Penuaan kulit merupakan hal yang tidak bisa dihindari dari efek penuaan, perlahan-lahan dan secara bertahap kulit akan menjadi lebih tipis serta akan kehilangan elastisitasnya. Hal ini juga menjadi penyebab terbentuknya kantung serta terbentuknya lingkaran hitam.
4. Merokok dan Minuman Alkohol
Merokok atau minum minuman beralkohol adalah bentuk hidup kurang sehat. Banyak kandungan yang berefek negatif pada tubuh. Merokok dan minum alkohol dalam jangka waktu lama dapat membuat aliran darah pada kulit wajah terganggu sehingga lingkaran hitam pada matapun dapat terbentuk.
5. Alergi
Saat terjadi alergi, tubuh akan melepas histamine sebagai respon terhadap alergi. Histamin dapat menyebabkan pembuluh darah melebar dan terjadi terbentuknya kantung mata.
Baca Juga: Moisturizer Terbaik Untuk Wanita
Cara Mengatasi Mata Panda
1. Gunakan Air Dingin
Mengatasi mata panda dengan air dingin sangatlah mudah. Kompres dengan air dingin bisa dijadikan solusi mengatasi kelelahan. Pejamkan dan istirahatkan sementara indra penglihatan Anda, sambil kompres untuk mengurangi pembengkakan dan perubahan warna di area mata. Ini akan menjadikan wajah Anda lebih rileks serta terlihat lebih segar.
2. Atur Pola Tidur Sehat
Tidur adalah salah satu yang sering dijadikan “kambing hitam” dalam terjadinya lingkaran hitam pada area indra penglihatan. Akan tetapi dengan tidur cukup dan pola tidur teratur akan memperbaiki kesehatan Anda terutama akan menjadikan wajah Anda menjadi terlihat lebih segar.
3. Hindari Merokok dan Minuman Beralkohol
Merokok serta minum minuman beralkohol dapat memicu terjadinya dehidrasi. Ketika tubuh mengalami dehidrasi maka tubuh akan merespon salah satunya dengan terjadinya kulit yang kusam.
4. Nutrisi Dari Dalam Dan Luar Tubuh
Tubuh memerlukan nutrisi sebagai bahan bakar dalam menjaga serta regenerasi sel sel dalam tubuh. Antioksidan dalam makanan juga dapat mendukung kesehatan indra penglihatan.
Selain nutrisi dari dalam tubuh, juga diperlukan nutrisi tambahan dari luar. Persiapkanlah krim yang menggandung Vitamin E dan bahan lainnya untuk melindungi area kulit sensitif wajah Anda. Kandungan retinol juga akan mencerahkan wajah sekligus menghilangkan lingkaran hitam di area mata. Pakai secara rutin sebagai perlindungan ekstra.
Baca Juga: Kenali 5 Jenis Kerutan Wajah
5. Kacamata Hitam, Hindari Pancaran Sinar Langsung
Pancaran sinar matahari menjadi salah satu penyebab terjadinya lingkaran di area indra penglihatan. Sehingga ketika matahari sangat terik, dan Anda diharuskan beraktifitas diluar ruangan, maka kaca mata hitam adalah solusi terbaiknya karena dapat mengurangi paparan sinar matahri.
6. Hindari Kebiasaan “Mengucek” Mata
Seringkali ketika mata terasa gatal respon yang dilakukan adalah “mengucek”. Akibatnya akan menggalami iritasi dan meyebabkan mata membengkak. Selain itu dengan “mengucek” dapat mengakibatkan masalah kesehatan lain seperti terganggunya pembuluh darah di area mata. Oleh karena itu hindari untuk “menggucek” nya ketika gatal.