Perbedaan Batik Tulis, Batik Cap Dan Batik Sablon

Perbedaan Batik Tulis, Batik Cap Dan Batik Sablon  - Batik merupakan salah satu hasil kerajinan yang menjadi ciri khas Indonesia. Sempat menjadi perdebatan antar negara Indonesia dan Malaysia, batik saat ini telah resmi terdaftar dalam UNESCO pada 2 Oktober 2009 sebagai warisan budaya non bendawi milik Indonesia. Pada tanggal tersebut, melalui Kepres No 33 Tahun 2009, ditetapkan juga sebagai peringatan hari batik nasional dalam rangka meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap warisan budaya batik.

Di Indonesia sendiri, batik telah berkembang cukup pesat termasuk batik bali, mega mendung, solo dan yogyakarta. Batik yang dulunya hanya digunakan para raja, sekarang sudah melebur kedalam lapisan masyarakat hampir dalam semua aspek kehidupan seperti untuk acara pernikahan, pakaian perkantoran, pakaian sekolah bahkan digunakan untuk beberapa atribut dirumah. Naiknya peminat dalam batik juga mengakibatkan perkembangan dalam sistem produksi batik. Pada mulanya batik dibuat dengan alat canting dan digambar manual, namun sekarang banyak berkembang dengan menggunakan alat yang modern seperti batik cap dan batik sablon. Lalu apakah perbedaan batik tulis, batik cap dan batik sablon/printing. Berikut pembahasannya.

Baca Juga: Macam Motif Batik Beserta Penjelasannya

Perbedaan Batik Tulis, Batik Cap dan Batik Sablon / Printing

1. Batik Tulis

Batik Tulis
Batik Tulis

Batik tulis telah digunakan sejak jaman kerajaan dahulu dan ini adalah cikal bakal dari batik yang telah banyak dikenal di Indonesia saat ini. Batik tulis dibuat melalui proses manual dengan menggambar malam dengan menggunakan sebuah alat dinamakan canting. Pembuatannya pun terbilang cukup lama dibanding dengan produksi batik lainnya, bahkan bisa sampai 2 sampai 3 bulan tergantung dengan kerumitan motifnya. Batik tulis terlihat lebih natural dengan pola manual yang dibentuk dan pada kualitas batik tulis yang bagus, motif pada batik akan tembus dengan sangat jelas pada bagian kain sebaliknya. Dengan kualitas dan pembuatan batik yang relatif sangat lama, tak heran jika kita temukan harga kain yang sangat tinggi atau bahkan bisa mencapai jutaan rupiah per meternya.

2. Batik Cap

Batik Cap
Batik Cap

Produksi batik cap sangat berbeda dibandingkan batik tulis. Batik cap sempat mengoyahkan industri rumahan batik tulis khususnya wilayah kota solo. Banyak muncul perusahaan besar yang memproduksi batik melalui metode cap. Padahal banyak masyarakat kota Solo pada saat itu yang mengantungkan penghasilan dengan berjualan batik.

Batik cap dilakukan dengan membuat pola pada sebuah stampel besar maupun kecil yang bisa terbuat dari bahan tembaga,  besi ataupun kayu. Pengrajin batik dapat menghemat waktu yang sangat banyak karena cara pembuatannya tinggal menempelkan cap ke kain. Pembatik tidak perlu lagi menggambar pola pada kain dan ini membuat gambar batik akan terlihat sangat rapi. Penggunaan malamnya juga relatif lebih sedikit sehingga dapat menghemat proses produksi dan dapat kita cermati pada sisi lainnya, malam tidak akan tembus seperti batik tulis. Jika kita bandingkan, harga batik cap akan jauh lebih murah dari batik tulis. Hal ini juga disebabkan oleh proses pembuatannya yang sangat cepat, dan mungkin para pengrajin batik bisa membuat batik cap hanya dengan waktu 2 - 3 hari saja.

Baca Juga: Motif Batik Tujuh Rupa

3. Batik Sablon / Printing

Batik Printing
Batik Printing (Source:youtube.com/kain batik bagus)

Perkembangan batik yang sangat pesat ini juga menyebabkan pula perkembangan teknologi pembuatan batik. Keinginan untuk mempercepat proses produksi demi mendapatkan kuantitas yang lebih banyak untuk memenuhi permintaan batik, memunculkan batik sablon sebagai solusinya. Bisa dibilang batik sablon ini adalah teknik paling modern saat ini dengan meninggalkan sumber daya manusia dalam proses pembuatan corak batiknya. Berbeda dengan batik tulis dan cap, pada batik sablon tidak menggunakan bahan malam dan sebagai gantinya menggunakan pasta dicampur pewarna buatan. Proses pengerjaannya juga sangat cepat karena dilakukan oleh mesin. Inilah yang membuat batik sablon memiliki harga paling murah dibandingkan dengan lainnya.

Itulah beberapa penjelasan tentang perbandingan bati tulis, batik cap dan batik sablon. Setiap jenisnya memiliki keunggulan dan kekurangan masing - masing seperti batik tulis memiliki kualitas sangat bagus tetapi harga sangat mahal. Batik cap kualitasnya dibawah kualitas batik tulis tetapi harganya lebih terjangkau. Sedangkan batik sablon kualitasnya dibawah batik tulis dan cap tetapi harganya sangat murah.

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama

Iklan Before Post Content

Iklan Post Content